Catatan Kecil Akhir Tahun 2014 Menuju 2015.

Genap sudah 2 tahun berinteraksi di dunia maya, share pengalaman, pengetahuan, dan belajar secara otodidak, blog ini merupakan media sarana saya untuk belajar, sebagai tempat catatan untuk mengingat bila mana kelak saya melupakannya maka saya masih memiliki catatannya. Tidak untuk diri pribadi saja, jika ada sahabat yang juga membutuhkan informasi yang saya sampaikan disini rasanya sangat senang sekali jika apa-apa yang saya sampaikan disini bisa bermanfaat untuk saya dan untuk para sahabat. Perlu untuk diketahui bahwasanya apa-apa yang saya sampaikan pada blog saya yang sangat sederhana ini tidak saya gunakan untuk menggurui anda semua, melainkan murni hanya untuk berbagi tips, pengetahuan seputar CSS, HTML, JavaScript, WordPress, Tips Blog, Tips Seo, dan tips-tips lainnya.

Selamat Tahun Baru 2015

Disisi lain waktu terus berjalan dengan bergantinya siang dan malam. Seakan-akan tak begitu terasa, ternyata kita telah melewati tahun baru Hijriah dan tahun baru Masehi malam ini juga akan berganti. Mungkin saja kita sudah berada di tahun baru itu. Artinya usia biologis kita terus bertambah, namun usia kehidupan kita semakin dekat dengan Allah SWT. Akhir umur manusia adalah rahasia Allah SWT. Kita tidak tahu kapan harus menghadap Allah SWT. Akan tetapi kita mengimani bahwa setiap jiwa akan merasakan kematian. Kita juga memahami bahwa batas usia kita sudah ditentukan Allah SWT.

Seiring dengan berjalannya waktu dan bergantinya tahun, kita pasti bisa mengingat apa yang pernah terjadi selama setahun kemarin dalam lembaran kehidupan kita. Apakah tinta emas yang kita sempat goreskan dalam kanvas kehidupan atau noda-noda hitam yang telah mewarnai kanvas tersebut. Kita telah mencatat itu semua dalam buku ingatan amal. Kalaupun kita tidak mencatatnya atau lupa, dan atau tidak mampu mengingatnya, semua amal itu sudah pasti tercatat dalam buku catatan Roqib dan ‘Atid. Dan akhirnya semua kita akan menemukan amal-amal itu dan balasan yang setimpal dari perbuatan dan amal tersebut.

Saya sebagai author pada blog ini mengucapkan Selamat Tahun Baru 2015, semoga apa-apa yang diharapkan, direncanakan, ataupun yang dicita-citakan, ditahun 2014 lalu, segera tercapai ditahun ini, ditahun 2015, janganlah menyesali apa-apa yang telah dilakukan ditahun lalu, jika kegagalan yang telah dilakuakan janganlah menyerah, jadikan itu sebagai motivasi untuk semakin baik lagi di masa yang akan datang. Salam Blogger Selamat Tahun Baru.

Share this:

 
Copyright © Babble of Ibnoec. Designed by OddThemes